Jumat, 11 Maret 2011

Manusia dan Cinta Kasih


BAB 4


Manusia adalah makhluk yang sempurna diantara makhluk lainnya yang diciptakan oleh Tuhan YME, sedangkan cinta kasih adalah sebuah rasa saling menyayangi,membutuhkan,melengkapi satu sama lain,peduli, dan perhatian terhadap lingkungan sekitar atau sesama manusia. Dan cinta kasih tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan manusia karena cinta tumbuh dalam hati manusia itu sendiri karena adanya rasa simpati.
Cinta sesama manusia tercipta karena adanya keterikatan, yaitu perasaan untuk hanya bersama orang yang dicintai, segala prioritas hanya untuk dia, misalnya seperti orang yang sedang jatuh cinta. Biasanya jika sudah ada keterikatan lalu ada proses keintiman, yaitu adanya kebiasaan – kebiasaan dan tingkah laku yang menunjukkan bahwa tidak ada jarak lagi, sehingga panggilan formal diganti dengan sekedar nama panggilan. Setelah itu timbullah yang di namakan kemesraan, dimana rasa ingin membelai atau dibelai, rasa kangen apabila jauh atau lama tak bertemu, ucapan – ucapan yang menyatakan sayang, saling mencium, merangkul dan sebagainya.
Cinta dalam diri manusia ada bermacam-macam, yaitu Cinta Terhadap Allah, karena sisi religius kita yang mendorong untuk mencintaiNya.Cinta Persaudaraan, diwujudkan manusia dalam tingkah atau perbuatannya.cinta persaudraan tidak mengenal adanya batas – batas manusia berdasarkan SARA.Cinta Keibuan, kasih sayang yang bersumber pada cinta seorang ibu terhadap anaknya.Cinta Erotis, kasih sayang yang bersumber dai cinta erotis (birahi) merupakan sesuatu yang sifatnya khusus sehingga memperdayakan cinta yang sesunguhnya. Namun, bila orang yang melakukan hubungan erotis tanpa disadari rasa cinta, di dalamnya sama sekali tidak mungkin timbul rasa kasih sayang.Cinta Diri Sendiri, yaitu bersumber dai diri sendiri. Cinta diri sendiri bernilai positif jika mengandung makna bahwa seseorang dapat mengurus dirinya dalam kebutuhan jasmani dan rohani.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar